Header Ads

Donne Maula Berhasil dengan Single Terbarunya 'Bercinta Lewat Kata' setelah Kesuksesan 'Tutur Batin'

 

(Yura Yunita & Donne Maulana. Foto: Instagram)


The Jakarta Pride- Setelah meraih nominasi sebagai Pencipta Lagu Pop Terbaik AMI 2022 berkat lagu "Tutur Batin", Donne Maula kini kembali menghadirkan karya solo terbaru yang berjudul "Bercinta Lewat Kata". Lewat lagu ini, Donne menawarkan musik yang sederhana namun penuh makna.

 

Proses kreatif lagu ini dimulai oleh Donne dengan banyak pertanyaan dan pernyataan tentang cinta. Hal ini terlihat dari bagaimana lagu ini dibuka dengan kalimat "Apakah cinta masih sama jika kau tahu ujungnya?". Diskusi dengan sahabatnya, Yandy Laurens, tentang alasan cinta harus diikat dengan janji dan pengaruh cinta dalam tontonan di layar kaca turut mempengaruhi proses kreatifnya. Bagi Donne, romantisasi yang berlebihan dalam cinta di media seringkali tidak masuk akal.

 

Donne berpendapat bahwa cinta seharusnya bisa diungkapkan dengan cara yang lebih sederhana. Baginya, lebih penting memiliki pasangan hidup yang enak diajak ngobrol. Sebab, setiap individu memiliki jalan dan kesibukan masing-masing, dan pasangan hidup akan menjadi teman yang menemani hingga hari tua. Oleh karena itu, komunikasi yang baik menjadi kunci dalam hubungan tersebut.

 

"Bercinta Lewat Kata" diinspirasi saat pertunjukan Tutur Batin Yura Yunita. Sebelum konser dimulai, Donne menulis dan menyanyikan lagu ini di hadapan sang istri, Yura, dan kemudian membawakannya di atas panggung. Banyak pendengar yang menginginkan "Bercinta Lewat Kata" segera dirilis, namun Donne awalnya enggan karena merasa lagu ini sangat spesial untuk Yura dan hanya layak didengarkan dalam Pertunjukan Tutur Batin.

 

Namun, atas dorongan dari Yura, Donne akhirnya setuju untuk merilis lagu ini. Selain itu, kebetulan lagu ini juga cocok dengan proyek terbaru Yandy Laurens, sahabat Donne, yaitu sebuah film berjudul "Jatuh Cinta Seperti di Film-Film". Yandy percaya bahwa lagu ini tidak hanya menjadi pengiring dalam film, tetapi juga memiliki kekuatan untuk menghidupkan perasaan dalam cerita dan karakter-karakter di dalamnya.

 


"Bercinta Lewat Kata" dirilis di bawah naungan label Merakit dan dapat didengarkan di berbagai platform streaming digital. Lagu ini diharapkan dapat memberikan makna dan perasaan yang mendalam bagi para pendengarnya, sebagaimana telah dihadirkan dalam pertunjukan Tutur Batin dan film "Jatuh Cinta Seperti di Film-Film".

Diberdayakan oleh Blogger.