Header Ads

Jakarta Fair Kemayoran 2023: Menyemarakkan Perdagangan Dalam Negeri dan Ekspor ke Pasar Dunia


The Jakarta Pride- Ajang pameran akbar Jakarta Fair Kemayoran 2023 akan kembali diselenggarakan di Jakarta International Expo (JIEXPO) selama 33 hari, mulai tanggal 14 Juni hingga 16 Juli 2023.

 

Ajang ini merupakan festival dan pameran perdagangan terbesar di Asia Tenggara yang menampilkan berbagai produk unggulan. Pada penyelenggaraan kali ini, tema yang diambil adalah "Bersatulah Indonesia Mendukung Perdagangan Dalam Negeri dan Ekspor ke Pasar Dunia" dengan subtema "Warga Bangsa Indonesia meningkatkan kreatifitas produk-produk Indonesia dan berjuang terus sampai sukses - Indonesia Jaya, Rakyatnya Sejahtera".

 

Jakarta Fair Kemayoran 2023 akan diikuti oleh 2.500 perusahaan peserta, termasuk perusahaan multinasional, usaha besar, menengah, usaha kecil, BUMN, serta anjungan Pemerintah Provinsi dan Kabupaten.

 

Sekitar 60% peserta berasal dari sektor swasta dan 40% dari sektor UMKM. Para peserta akan memamerkan berbagai produk dari sektor industri seperti otomotif, teknologi informasi, fashion, peralatan rumah tangga, elektronik, kuliner, kerajinan tangan, perbankan, kosmetik, dan lainnya.

 

Selain pameran, Jakarta Fair Kemayoran juga menawarkan berbagai acara hiburan seperti parade karnaval, wahana permainan anak, kontes Miss Jakarta Fair, dan pesta kembang api spektakuler.

 

Konser musik juga menjadi salah satu acara yang paling ditunggu, dengan penampilan band dan musisi terkenal seperti Slank, Padi Reborn, D'Masiv, Fortwnty, Tipe-X, Armada, Raisa, The Sigit, dan banyak lagi.

 

Panitia penyelenggara telah meningkatkan sarana dan prasarana untuk meningkatkan kenyamanan pengunjung. Kebersihan area pameran dijaga dengan standar internasional, dan tersedia ratusan toilet yang tersebar di seluruh area.

 

Untuk memudahkan akses, tersedia juga sarana parkir yang dapat menampung kendaraan roda dua dan roda empat dalam jumlah besar. Terdapat juga alternatif transportasi umum, seperti rute khusus Trans Jakarta yang menuju ke area Jakarta Fair Kemayoran.

 

Jam operasional Trans Jakarta menuju JIEXPO adalah Senin-Jumat pukul 15.00-23.00 WIB dan Sabtu-Minggu pukul 24.00-24.00 WIB.

 

Jam buka pameran event Jakarta Fair Kemayoran 2023 adalah Senin-Kamis pukul 15.30-22.00 WIB, Jumat pukul 15.30-23.00 WIB, Sabtu dan Minggu pukul 10.00-22.00 WIB.

 

Terdapat penyesuaian jam operasional pada malam takbiran Idul Adha dan hari Idul Adha sendiri.

 

Jakarta Fair Kemayoran 2023 menjadi kesempatan bagi para pelaku usaha untuk memamerkan produk unggulannya, serta berkontribusi dalam perkembangan sektor industri dan perdagangan di Indonesia.

 

Diberdayakan oleh Blogger.